Hi IMC Readers! seperti yang kemarin saya shared di @indonesiamontessori hehe YES! akhirnya setelah berpetualang dan melanglang buana selama 10++ tahun terakhir mulai dari kuliah di Amerika, dilanjutkan dengan menikah dan punya anak …akhirnya kami bisa pulang alias mudik ke Asia dan menetap di Asia for good. Di @indonesiamontessori ada yang bertanya, jadi sudah ga balik ke Amerika lagi ya ? Balik , hanya untuk jalan-jalan aja dan kalau ada keperluan! tapi untuk sehari-hari kami sudah pindah dan menetap di Asia. Senang bangett!!! so , di tahun 2017 nanti hopefully akan semakin banyak kegiatan ya dengan IMC 🙂
Bagi yang bertanya juga apakah buku saya Montessori di Rumah bisa didapatkan di toko-toko, yes kebanyakan di toko-toko besar area Jabodetabek bisa di dapatkan di sana seperti di Gramedia Matraman, Pondok Indah Mall dll. Selain itu anda juga tetap dapat memesan online di IMC Website.
Nah, kemarin saya mendapat undangan ke Studio Orange Kompas TV di Jakarta. Sebetulnya beberapa bulan lalu sudah mendapat undangan, namun karena domisili saya masih di Amerika, cukup jauh juga ya untuk pulang pergi hehehe so bulan Desember ini, tepatnya setelah masa recovery pasca operasi yang lalu saya merasa sudah mulai ada tenaga so saya mengiyakan dan datang ke Studio Orange kemarin. Rasanya gimana banget gitu di sapa dengan bahasa Indonesia “selamat pagi , Bu.” hahahaa jadi salah tingkah sendiri karena mendengar bahasa Indonesia dimana-mana. Senang, feels like home tentunya!
Ini suasana saat menunggu sesi saya, jadi bagian saya terbagi menjadi dua sesi. Sesi pertama dimana saya sharing sendiri tentang garis besar metode dan pendekatan serta jenis kegiatan yang biasa saya lakukan dan terapkan dengan C di rumah.
Sesi kedua dilanjutkan kegiatan langsung seru-seruan dengan anak-anak yang sudah di undang di Studio Orange, ada Kenzie, Rifa, Ziza, dan teman-teman lainnya.
Dilanjutkan oleh sesi kedua,
oh ya untuk printable gratis kartu montessori kebudayaan Indonesia bisa di bawah :
Printable Gratis Rumah-Rumah Daerah Provinsi di Indonesia
Printable Pulau-Pulau Besar Indonesia
Printable Alat Musik Pulau Jawa dan Sumatera
Printable Alat Musik dari Bali, Nusa Tenggara, Maluku dan Papua
Hope these are useful for you to use !
stunning bgd mom C…looovee!