Beberapa bulan yang lalu , saya dan C sempat diundang untung acara Ibu Pintar di Trans TV. Kebetulan kami sekeluarga sudah tinggal di Singapura, so cukup dekat untuk mampir ke Jakarta untuk acara ini ya. Hehehe, pada hari H lumayan deg-degan karena rencana akan ambil scene di outdoor eh tapi ciri-ciri mau hujan! so komat kamit berharap ga hujan.
Di acara ini juga ada Mba Ririn dan Mba Talitha dengan anak-anak mereka. Rencana nya di bagi menjadi 2 skenario yang pertama bermain-main bersama-sama lalu menerapkan berbagai keterampilan hidup dari buku saya Montessori di Rumah : 55 Kegiatan Keterampilan Hidup. Di skenario kedua temanya mengumpulkan bebatuan dan dedaunan yang sesudahnya dijadikan media untuk melukis dan juga kegiatan open ended dengan menggunakan bahan-bahan yang ada di alam. Nah ini fotonya, enjoy!
C, kenapa C? kok mukanya gitu…hahahaa iya boleh dong teman-teman pinjam kegiatan C? kan gantian!
Terima kasih Ibu Pintar Trans TV telah mengundang C dan saya untuk seru-seruan bersama!