Wohhhoooooooo sekejap saja sudah bulan September! kalau memasuki bulan September, Oktober, November……wah artinya sudah mau akhir tahun lagi dan tahun baru lagi…oh no betul-betul ga siap deh!! haha yah tapi kalau tentang siap dan benar-benar siap…memang ga pernah siap sih…heuheuhee Moms gitu juga ga sih? kalau sibuk…semua pasti sibuk. Pernah ga sih merasa lelah banget dan ga niat ngapa-ngapain….karena jalan aja lemas hohohoho? hahahaa saya tuh kadang suka gitu…suka terkuras energinya…entah kayanya tidur cukup tapi tetap aja kayak mombieee gituuu hehehe.. Sekarang C2 juga sudah 16 bulan loh dan ia semakin aktif…setiap pagi jam 6-an dia akan bangun dan langsung bak energizer siap beraktivitas….mulai dari minta dibacakan buku, main cetak-cetak dough, main puzzle, main boneka, main piano…semua aja deh yaaa pokoknya non-stop! hehehee terus terang ketika hari-hari sibuk dan berlalu seperti ini rasanya wishlist terakhir yang ada dalam kamus saya itu “bersih-bersih dan beres-beres”. Ya iya yaaaa kalau day by day saja sudah sibuk boro-boro mau bersih dan beres-beres apalagi di usia dini hehehe baru dirapihkan, pasti nanti ada acak-acak lagi… ya tapi kita bersama-sama jangan menyerah ya moms yuk bareng-bareng…mungkin kalau sama-sama dengan IMC moms kita lebih semangat uhuhuhuhu…uhuhu..huhuhuhu…anyhow dengan kita merapihkan rumah kita mulai dari sudut yang paling si kecil sering akses dulu deh kita sebetulnya berupaya menciptakan rumah sehat untuk keluarga kita tersayang sendiri kan?
Nah, supaya semangat 45, ikutan yuk #IMCNipponRumahSehat Challenge di bulan September bersama IMC moms & IMC kids lainnya. Gimana sih cara ikutnya?
*Follow Instagram @indonesiamontessori & @nipponpaintindo
*Registrasi selambatnya 15 September 2019 dengan Repost banner challenge , ajak 5 teman Mommies
*Sertakan hashtag #IMCNipponSpotlessPlus #IMCNipponMyMotherhoodJourney #DindingSehatKeluargaSehat #IMCNipponRumahSehat
*Isi formulir registrasi :
http://bit.ly/IMCNipponRumahSehat
*Periode Challenge : 15 September 2019 s/d 13 Oktober 2019
*Akun pribadi dan tidak dikunci
*Tidak dipungut biaya apapun
*Unduh dan klik link ini untuk print #IMCPrintable kegiatan #IMCNipponRumahSehat Challenge :
Klik disini -> IMC_Printable_Dinding_Sehat_September
(NOTE : apabila muncul pop-up untuk memasukan e-mail, masukan e-mail anda lalu klik tanda silang – close. Setelah itu klik lagi link #IMCPrintable di atas untuk kedua kalinya dan file #IMCPrintable akan muncul. Printable tidak dikirim ke e-mail anda ya, melainkan perlu di klik di link di atas dan akan muncul pdf nya nanti.)
Nah, untuk challengenya akan berbeda temanya setiap minggunya ya! dan Moms akan menggunakan #IMCPrintable #IMCNipponRumahSehat sebagai guidelinenya. So, cetak dan unduh dulu ya selanjutnya silahkan dibaca ditemanin dengan secangkir jus hehe….teh dan kopi juga boleh wkwkwkw..
#IMCNipponRumahSehat #IMCChallenge September 2019
For IMC Moms :
Mom dapat memilih 1 area/1 ruangan di rumah mom yang ingin mom rapihkan dan bersihkan dulu dalam sebulan ke depan. Selanjutnya perlahan mom dapat merambah ke ruangan-ruangan lain.
Ughh, pernah ga sih moms udah bermimpi dan berandai-andai awww seru juga kali ya kalau rumah saya begini ..begitu…Instagrammable , pinterest kind of home…tiba-tiba jrengggg back to reality ! ahuahahua saya banget tuh…suka mupeng banget kalau lihat eye candy yang rapih banget dan bagus-bagus. So kita mulai dengan menulis plan kita dulu ya…kenapa ditulis? karena dengan menulis….hahaha biasanya dengan menulis..kita jadi lebih serius merealisasikannya.
Start with a plan :
Setelah mengenal lebih lanjut tentang pentingnya rumah sehat dari #IMCprintable bulan ini kira-kira apa saja yang mom ingin ubah dari ruangan yang sudah mom putuskan untuk rapihkan? Apakah ada yang perlu dibersihkan ? diperbaiki? Ataupun di tata ulang?
Salah satu area yang paling sering diakses dan digunakan adalah ruang belajar anak ataupun ruang kegiatan anak, anda dapat memulai dari ruangan ini.
Weekly Plans :
Week 1 (15 Sept 2019): Learn about rumah sehat & VOC dari #IMCPrintable
Week 2 (22 Sept 2019): Start with a plan (isi table Start with a plan)
Week 3 (29 Sept 2019): Membersihkan dan menata ulang (baiknya di foto sebelum dan sesudah)
Week 4 (6 Oct 2019): Share tips dan pengamatan mom sebelum dan sesudah mom rapihkan.
Week 5 (13 Oct 2019): IMC Kids Challenge (IMC kids akan membuat berbagai kegiatan dari #IMCPrintable dan lomba foto/mewarnai sesuai kategori usia)
Untuk kegiatan Week 1- Week 4 : Untuk IMC MOMS
Untuk kegiatan Week 5 akan ada kategori usia untuk IMC kids :
0-2 tahun: berfoto di ruangan yang sudah di rapihkan
3-5 tahun : kegiatan di printable IMC dan mewarnai
6-8 tahun : kegiatan di printable IMC dan mewarnai
*Ibu dan anak mengikuti semua rangkaian challenge sesuai dengan kategori usia anak
Wuihhh setelah IMC moms bekerja keras (dan ini untuk kebaikan kita dan keluarga kita sendiri ya) tentunya akan ada seru-seruan hadiah menarikkkkkk (ihihiiyyy ini yang saya tunggu-tunggu uhukkk) yah wajar dong ya moms, kalau udah pegal-pegal kita boleh menikmati juga hihihihi…
*Semua ketentuan juri tim @nipponpaintindo mutlak dan tidak dapat diganggu gugat. Tidak dipungut biaya apapun untuk mengikuti challenge.
Yukk tunggu apalagi, yuk sama-sama ciptakan rumah sehat bersama @indonesiamontessori & @nipponpaintindo , Have Fun!!!!!!
Hai,
Saya sdh klik link printables tapi tdk muncul file pdf-nya
Dan sdh masukan email juga tetap tdk muncul file pdf
Terima kasih
Hi ,bagi yang merasa tidak bisa unduh, anda perlu klik 2x. Jadi ketika anda klik URL link printable, akan muncul tawaran memasukkan email. Kalau anda sudah pernah memasukkan e-mail, ditutup saja, ada tanda silang kecil. Lalu anda KLIK sekali lagi URL printable yang sudah saya highlight. PASTI BISA! Setiap ada pop-up memasukkan e-mail apabila anda sudah pernah masukan ditutup saja ada xclose – klik ini tanda silang kecil bertuliskan close. Lalu anda klik “download”di link yang anda ingingkan. Semoga bisa ya!!
KUMPULAN 500++ Lembar Kegiatan Gratis Selama Sekolah di Rumahhttps://indonesiamontessori.com/kumpulan-imcprintable-gratis-selama-belajar-di-rumah/