Printable Gratis Bertemakan Sayur Mayur

 

Yuk kenalkan si kecil berbagai macam-macam sayur mayur, selain dapat digunakan untuk mengenalkan berbagai kosa kata baru , kartu belajar montessori ini juga dapat digunakan untuk kegiatan mencocokan kartu dengan benda aslinya. Salah satu idenya adalah mengajak si kecil ke pasar lalu saat di rumah si kecil di kenalkan dengan berbagai kosa kata baru bertemakan sayur mayur. Selain itu bisa juga disiapkan invitation to match di mana anak dapat mencocokan kartu 3 bagian nomenklatur ini dengan sayuran aslinya. Pasti si kecil langsung ingat karena dengan demikian ia melihat, meraba dan mencocokan sendiri sayur-sayur yang ada di sekitarnya. MomC harap dengan semakin mengenal berbagai sayur mayur, si kecil nantinya juga menyukai makan sayur-sayuran..hehe…yuk di download, cetak dan di laminasi. Semoga kartu belajar ini berguna bagi kegiatan belajar mengajar di rumah dan di sekolah ya!

printable flash card gratis sayer mayor bahasa indonesia

Unduh di sini Kartu Belajar Nomenklatur Montessori Berbahasa Indonesia dari IndonesiaMontessori.com Bertemakan Sayur Mayur

Semoga Bermanfaat 🙂

MomC

Comments (5)
  1. selamat sore mom, bagaimana cara mendapatkan form printable? saya sudah kirim alamat email untuk subscribe tapi belum ada balasan. terima kasih mom

    • Hi ,bagi yang merasa tidak bisa unduh, anda perlu klik 2x. Jadi ketika anda klik URL link printable, akan muncul tawaran memasukkan email. Kalau anda sudah pernah memasukkan e-mail, ditutup saja, ada tanda silang kecil. Lalu anda KLIK sekali lagi URL printable yang sudah saya highlight. PASTI BISA! Setiap ada pop-up memasukkan e-mail apabila anda sudah pernah masukan ditutup saja ada xclose – klik ini tanda silang kecil bertuliskan close. Lalu anda klik “download”di link yang anda ingingkan. Semoga bisa ya!!
      KUMPULAN 500++ Lembar Kegiatan Gratis Selama Sekolah di Rumahhttps://indonesiamontessori.com/kumpulan-imcprintable-gratis-selama-belajar-di-rumah/

Leave a Reply

Your email address will not be published.