Kalau kita flashback terhadap masa kecil kita sendiri, pasti ada ya momen dimana kita bermain susun-susun balok. Kelihatannya bermain balok itu sederhana yaaa hanya menyusun-nyusun dan mungkin terkesan kurang high technology di jaman sekarang. Tapi sebetulnya permainan yang sudah ada sejak jaman dulu kala ini masih relevan dan masi memiliki manfaat tersendiri khususnya untuk anak-anak kita. Kali ini saya ingin membahas tentang pentingnya kegiatan bermain yang satu ini ya!

Main menyusun balok itu (baik menggunakan balok kayu, foam, plastik, dll) memberikan kesempatan pada anak untuk mengembangkan imajinasinya dan kreativitasnya. Selain itu anak-anak dapat mengenal berbagai konsep baru seperti gravity, tension, stability, balance, compression. Selain itu anak dapat belajar mendesign dan juga mengenal berbagai karakteristik dari suatu objek yang anak-anak bangun seperti macam-macam bentuk dan ukuran; karakteristik bahan dan materi dari objek dan terbuat dari apa seperti dari kayu, foam, plastik, magnet , dll.

Nah , lalu peran kita apa sebagai orang tua?

Pertama-tama kita bisa menyiapkan suasana (The Prepared Environment) di mana anak dapat eksplorasi bebas dengan berbagai balok-balok danĀ  juga materinya.

Kedua, kita bisa menyempatkan diri untuk mengajak anak jalan-jalan berkeliling kota untuk melihat-lihat bangunan yang ada di sekitar. Mungkin Moms dapat mengajak anak untuk mengunjungi stasiun kereta api, perpustakaan dengan bangunan yang cukup menarik, museum dll. Saat anak mengunjungi sendiri, anak mengalami sendiri dan mendapat inspirasi dari pengalaman tersebut. Ketika mengamati gedung-gedung dan bangunan di sekitar anak juga dapat eksplorasi struktur tersbut, materi dan bahan bangunannya, dll.

Ketiga, setelah itu bersama-sama dengan anak kita bisa saling bertukar pikiran dan memancing anak untuk berpikir lebih jauh (inkuiri) semeprti bertanya tentang bagaimana observasi anak terhadap bangunan yang baru dikunjungi.

Apa yah kira-kira yang membuat bangunan tadi spesial?

Karakteristik apa yang berbeda dari bangunan lainnya?

Kira-kira bahan bangunan apa saya jang digunakan?

Bagaimana cara membuat bangunan jadi lebih kokoh ya?

Selanjutnya anak dapat menuangkan ide dan inspirasinya menggunakan balok-balok di rumah, dan setelah selesai anak dapat menggambar hasil karyanya ataupun mendokumentasikan hasil karyanya dengan difoto dll.

manfaat bermain blok

Selain itu, kita juga dapat mengundang anak untuk berkreasi dengan bantuan buku cerita ataupun film pendek. Minggu lalu C berkenalan dengan kisah Nabi Nuh (Noah’s Ark) dan setelah menonton cerita pendek tersebut , C mendapat ide untuk membangun dan kreasi menggunakan balok kayu Spielgaben.

Selain itu C juga bermain simbolik dengan menambahkan berbagai miniatur dan benda lainnya untuk menceritakan ulang tentang kapan NabiĀ  Nuh, seru ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published.