Dear IMC-ers seperti yang kita ketahui sensitif period adalah masa sensitif anak untuk menyerap segala sesuatu yang berhubungan dengan hal tersebut. Di masa-masa sensitif ini apabila kita sebagai orang tua memberikan tanggapan positif dan stimulasi yang cukup, dengan mudah anak akan menangkap segala hal yang berhubungan dengan hal yang saat itu sedang menarik perhatiannya.

photo 1-237

Pada saat C memperlihatkan ketertarikannya pada planet-planet di tata surya, maka tugas kita sebagai orang tua adalah mengenalkan nama-nama planet dan bercerita hal-hal yang berhubungan dengan planet. Bermain puzzle tentang planet, sensory play tentang planet, serba serbi planet. Mengapa? karena pada masa-masa usia emas ini, si kecil haus akan kosa kata dan ada suatu masa di mana anak memiliki periode sensitif untuk mengetahui nama-nama segala sesuatu yang ia lihat. Tentu udah sering dong lihat anak kecil yang bisa hafal semua nama tokoh karakter dari A sampai Z titik koma? yes, anak itu berarti sedang ada dalam periode sensitif untuk mengetahui dan menyerap segala sesuatu.

sensory bin planet

“There is a sensitive period for naming things. And if adults respond to the hunger for words in an appropriate way, they can give the children a richness and precision of language that will last a lifetime”-Montanaro

This is why we montessorians explain and give the specific name to the kids, the real names of each item, name of flowers ,part of flowers…not just “flower”

montessori nomenclature skeleton unit

Language development begins before birth continues to be a major part of the child’s development for the first three years of life we can best help a child develop good language by including the child in our conversation from the very beginningThe sensorial experience of real objects should come before pictures or names of these objects whenever possible.

A child at this age hungers to learn the name of every object in his environment, he wants so much to be able to communicate with his family! Dalam pendekatan Montessori , orang tua dan pendidik berusaha memperkaya kosa kata anak dengan membacakan buku dan juga dengan menyiapkan berbagai kartu nomenklatur yang dapat digunakan untuk mengenalkan kosa kata baru dan untuk mencocokkan dengan figurine yang ada.

photo 4-172

Alat-alat kendaraan berat ini masing-masing memiliki keunikan dan nama masing-masing loh, bukan hanya “TRUK” tapi “excavator” , “backhoe loader” , “road compactor” dll. Seperti halnya menghafal semua nama tokoh karakter, anak usia dini dengan mudah menyerap segala kosa kata yang dikenalkan padanya terutama mengenai topik-topik yang mereka sukai.

photo 2-221

Puzzle botani kami gunakan juga semenjak C berusia 20 bulanan, dulu awalnya ia bermain-main dengan knobbed puzzle ini menjelang usia 2 tahun. Baru setelah 2.5 tahun ke atas saya kenalkan nama-nama bagian nya. Suka sekali pengenalan dengan cara subtle dan progresif ini ternyata membuat C dapat mengenal effortlesly. Waktu itu kami lagi jalan-jalan tiba-tiba ia mengambil daun yang jatuh dan ia tunjukkan “Mommy,look at the Veins….this is Petiole mommy!” 

Pengenalan berbagai nama benda dapat dilakukan dengan “2 Period Lesson” , ketika anda ingin mengenalkan sesuatu sambil menunjuk benda tersebut katakan ” Ini Buku, ini..bu..ku…buku..buku.” Biasanya saya membiarkan C memegang buku tersebut supaya ingat. Selanjutnya dalam bermain saya bertanya “C, bisa C ambilkan Buku untuk Mommy?”

Happy trying!

 

Comments (1)
  1. waktu lagi ngasih makan anakku, tiba-tiba dia lihat ke lemari es dan ngomong ‘gajah’. aku kaget banget karena itu kata-kata pertamanyaaa! (satu sisi sedih juga kata-kata pertamanya bukan emaknya hihi) apa itu bisa di katakan dengan sensitive period? jika ya, kira-kira Mom C bisa kasih rekomendasi buku apa yang bisa dikasih? terimakasih sebelumya ya..

    btw waktu minggu kemarin aku coba bermain flubby jelly sama anakku. seneng banget, papa nya sampai ikut-ikutan betah main-mainin flubby jellynya hihi

Leave a Reply

Your email address will not be published.